Denpom V/I Madiun Terima Bantuan Dua Unit Mobil Dari Pemkot Madiun

  • Bagikan
Denpom V/I Madiun Terima Bantuan Dua Unit Mobil Dari Pemkot Madiun

Madiun, SBN –

Denpom V/I Madiun Terima Bantuan Dua Unit Mobil Dari Pemkot Madiun

Pemerintah Kabupaten dan Kota Madiun berikan dua unit kendaran dinas pada Detasemen Polisi Militer (Denpom) V/I Madiun pada Jum’at (15/11) saat dalam kegiatan silaturahmi Forkopimda
bersama Satuan dinas dan jajaran (Satdisjan) Korem 081/Dsj di Mako Denpom. Penyerahan kendaran dinas diberikn langsung oleh Wali Kota Madiun,Maidi dan diterima langsung juga oleh Dandenpom V/I Madiun,Letnan Kolonel CPM Didik Hariadi.

Walikota Madiun,Maidi mengatakan,bantuan kendaraan operasional tersebut diharapkan dapat mendukung tugas Denpom dalam melaksanakan kegiatan. “Pemerintah kota dan masyarakat sangat membutuhkan kota ini aman,oleh karena itu aparat keamanan pasti memerluan kendaraan untuk operasional. Sehingga semuanya saling membantu,kerjasama yang bagus ini yang kita harapkan, antara TNI/Polri, masyarakat dan tokoh masyarakat. Tiga pilar yang kita jaga (sinergitasnya.),”kata Wali Kota Madiun.

Komandan Denpom V/I Madiun, Letkol CPM Didik Hariadi dalam kesempatan tersebut menyatakan, kendaraan dinas bantuan pemkot dan pemkab Madiun tersebut sifatnya pinjam pakai. Nantinya mobil akan digunakan untuk meningkatkan keamanan dan kenyamanan masyarakat Madiun. Kemudian juga akan dimanfaatkan untuk mendukung kegiatan kunjungan tamu VIP.

“Selama ini memang untuk kendaraan pengawalan tamu VIP masih kurang. Karena kan ada RI-1 (Presiden),RI-2 (Wapres), Panglima TNI,Pangdam jadi kita butuh untuk mobil pengawalan khusus,”kata Dandenpom V/I Madiun.

Dandenon V/I Madiun menjelaskan, kendaraan dari Pemkot Madiun kini dirubah warnanya menjadi hijau untuk mobil dinas Dandenpom. Sedangkan kendaraan operasional dari Pemkab Madiun akan dijadikan mobil pengawalan. Pada kesempatan tersebut Ia pun mengajak seluruh elemen masyarakat khususnya di Madiun untuk menciptakan situasi kondusif.

“Saya pribadi dan jajaran Denpom V/I berterimakasih atas bantuan dari Pemkot dan Pemkab Madiun. Saya punya prinsip,bahwa Madiun itu dari kata Mantap dan Nyaman,”tambahnya.
(Git/Denpom V/I Madiun)

  • Bagikan