LKNU Gelar Pemeriksaan Kesehatan Gratis di gelaran Jatibening Berbudaya ke – 2

  • Bagikan
LKNU Gelar Pemeriksaan Kesehatan Gratis di gelaran Jatibening Berbudaya ke - 2

SBN, BEKASI–

Lembaga Kesehatan Nahdatul Ulama (LKNU) Kota Bekasi melakukan kegiatan Pemeriksaan Kesehatan Gratis sebanyak 300 pasien, sebagai bagian membangun sinergitas dan memberikan pelayanan yang langsung menyentuh masyarakat saat gelaran event Jatibening Berbudaya ke- 2. Gelaran pesta rakyat yang di helat Karang Taruna Jatibening, Kota Bekasi.

LKNU Gelar Pemeriksaan Kesehatan Gratis di gelaran Jatibening Berbudaya ke - 2

“Bukan hanya pemeriksaan kesehatan gratis yang di adakan dalam kegiatan kali ini, kami mengundang dan melibatkan berbagai elemen untuk mengisi event ini  agar menjadi sesuatu yang di banggakan masyarakat Jatibening,“  ucap Abdul Kholik, pengurus Krang Taruna lintas wilayah Kota bekasi, sekaligus kader LK-PCNU Kota Bekasi.

Kedepannya, agar Karang Taruna bisa istiqomah mengadakan kegiatan seperti ini,  yang bertujuan mengenalkan budaya kepada masyarakat umum serta generasi muda pada khususnya. Mengingat di era globalisasi digital seperti ini jangan melupakan budaya leluhur kita. Jika bukan kita siapa lagi  dan jika bukan dari sekarang lalu kapan lagi, lanjut Kholik.

Sementara, Wildan Fathurrahman, Ketua LK-PCNU Kota Bekasi merasa bangga karena LKNU berpartisipasi menjadi tim pemeriksaan kesehatan di kegiatan Jatibening Berbudaya 2 tersebut. Harapannya yang LKNU berikan benar benar bermanfaat untuk kesehatan warga masyarakat Jati Bening.

Sekaligus Wildan mengapresiasi pula kehadiran Wakil Walikota Bekasi, Tri Adhianto untuk  hadir dan mengunjungi kegiatan LKNU di gebyar Jatibening Berbudaya 2. Inilah dukungan moril yang akan menjadi penyemangat untuk jajaean LKNU Kota Bekasi, tutupnta.

(DR/KH/BL/GS ; foto dok

  • Bagikan