Pangdivif 3 Kostrad Kunjungi Yonif Raider 755 Kostrad

  • Bagikan
Pangdivif 3 Kostrad Kunjungi Yonif Raider 755 Kostrad

Suarabekasinews.com,Sulsel,

Panglima Divisi Infanteri 3 Kostrad Mayjen TNI Kunto Arif Wibowo, S.I.P.,didampingi Ketua Persit Kartika Chandra Kirana (KCK) Koorcab Divif 3 PG Kostrad melaksanakan kunjungan kerja di Yonif Raider 755 Kostrad, Merauke,pada Kamis (02/09/2021) lalu. Kedatangan Pangdivif 3 Kostrad beserta rombongan disambut langsung oleh Komandan Batalyon Infanteri (Danyonif) Raider 755 Kostrad Letkol Inf Afrianto Dolly,S.M.,M.Si beserta seluruh prajurit Yonif Raider 755  Kostrad.

Usai rangkaian penyambutan,Danyonif Raider 755 Kostrad melaksanakan foto bersama,dilanjutkan peninjauan pangkalan dan meninjau kegiatan sehari-hari satuan,serta melaksanakan tatap muka di Aula Jend. Soedirman Mayonif Raider 755  Kostrad.

Dilain tempat,Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Koorcab Divif 3 PG Kostrad beserta pengurus melaksanakan peninjauan Posbindu dan keterampilan Persit KCK Ranting 3 Yonif Raider 755 Kostrad serta melaksanakan peninjauan TK Kartika IX-45 Yalet.

Dalam peninjauannya, Pangdivif 3 Kostrad menyampaikan, bahwa keberhasilan satuan merupakan cerminan terhadap pribadi kalian sebagai prajurit, jaga dan pelihara satuan kalian sehingga menimbulkan rasa bangga dan keyakinan terhadap diri kalian. “Saya tentu berharap, segenap keluarga besar Yonif Raider 755  Kostrad untuk senantiasa bersama-sama menjaga satuan ini,disamping pembinaan personel dan materiil,prajurit juga mampu berinovasi, membentuk karakter yang mampu bersaing untuk kedepan sehingga bisa bermanfaat baik untuk pribadi, keluarga dan satuan,”pungkas Pangdivif 3 Kostrad.

Pada kesempatan ini juga,Danyonif Raider 755 Kostrad mewakili segenap prajurit mengucapkan terima kasih kepada Pangdivif 3 Kostrad karena telah menyempatkan untuk berkunjung ke satuan ini. (Git/Penkostrad).

  • Bagikan