Bekasi, SBN-
Pemilihan Ketua RT.001/03 Kelurahan Kalibaru Kecamatan Medan Satria Kota Bekasi, yang dihadiri Sekretaris Kelurahan Kalibaru Yuli, SE, MM. Ketua RW.03 Sudargo, dan Kepala Yayasan Patriot Pendidikan Bekasi dr. H. Asep Zamzam Subagja, MM dan seluruh ketua RT.001 sampai dengan RT.009 RW. 03 yang ikut menyaksikan berjalannya pemilihan dan warga masyarakat setempat. 29/06/2019.
Sekretaris Kelurahan Kalibaru dalam sambutannya menyampaikan bahwa peremajaan pemilihan ketua RT dan RW mulai tahun ini masa bakti pengurus Ketua Rukun Tetangga dan Rukun Warga selama Lima tahun, pengurus Rukun Tetangga yang lama sudah cukup bagus semoga yang terpilih sekarang lebih bagus lagi,” tutur Yuli, SE. MM”
Ketua RW.03 Kelurahan Kalibaru Kecamatan Medan Satria Kota Bekasi Sudargo menyampaikan tatacara pemilihan dan peraturan calon yang harus dipenuhi, Calon ketua RT minimal SMP dan Calon ketua RW. minimal SMA masa bakti mulai tahun ini selama 5 tahun,” pungkas Sudargo”.
Selamat telah terpilih menjadi pengurus Ketua RT.001/03 yang baru, suara riuh rendah bergumuruh saat Panitia Pemilihan Ketua RT.001/03 Kp. Rawa Pasung Kelurahan Kalibaru Kecamatan Medan Satria mengumumkan nama Ketua Rukun Tetangga yang terpilih. Sabtu, 29/06/2019.
Suasana di halaman sekolah SDN Kalibaru 4 Kp. Rawa Pasung RT.001/03 hari Sabtu malam Minggu tanggal 29 Juni 2019. Terlihat ramai tidak seperti biasanya, ternyata saat itu warga tersebut sedang menggelar pesta demokrasi ala kampung. Untuk memilih pengurus Ketua Rukun Tetangga yang baru menggantikan pengurus Rukun Tetangga yang lama yang telah berakhir masa baktinya. Warga begitu antusias mengikuti kegiatan yang digelar setiap 3 tahun sekali itu.
Menurut Ketua Panitia Pemilihan Pengurus Ketua Rukun Tetangga 001/03, H. Sudarman, pemilihan yang dilakukan di lingkungan Kp. Rawa Pasung RT.001/03 dilaksanakan setiap 3 tahun sekali, dan sebanyak 166 Kepala Keluarga, dalam satu KK perwakilan 1 orang untuk memberikan hak suaranya pada pemilihan berlangsung,” pungkas H. Sudarman”.
Ketua RT.001/03 H. PARYADI, SE. Menyampaikan saya berharap pada siapapun yang terpilih, menjadi ketua RT.001/03 yang baru bisa melaksanakan tugasnya dengan penuh rasa tanggung jawab dan mau mengayomi serta melayani warga dengan tulus ikhlas dan bijaksana, dan mau mengakomodir segala kepentingan warga, saya juga mengucapkan terimakasih kepada warga yang telah begitu antusias mengikuti acara pemilihan ini dan saya mohon maaf selama dalam pengurusan saya baik didalam pelayanan maupun sapaan, “H. PARYADI, SE”.
Sambutan ketua RT yang terpilih Slamet Pamuji menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh warga Masyarakat atas dukungan memberikan amanah atau kepercayaan kepada saya untuk memimpin wilayah RT.001/03. Tanpa bantuan dari warga masyarakat saya tidak bisa apa-apa tapi kalau kita sama-sama bergerak insyaallah bisa teratasi, tutur “Slamet Pamuji”.
Ketua Panitia Pemilihan Pengurus Ketua Rukun Tetangga H. Sudarman, Sekretaris Edi Masuki R, Bendahara, H. Obin Bukhari, anggota H. Sirajuddin, Bahrullah, Woro Singgih, dan Anak-anak Karang Taruna RT.001/03 Kelurahan Kalibaru Kecamatan Medan Satria Kota Bekasi.
Reporter SBN. Yadi