Suarabekasinews.com,Jakarta –
Memutus mata rantai penyebaran Virus Covid-19 Kota Adminitrasi Jakarta Selatan bersama Tiga Pilar laksanakan penyemprotan disinfektan di sejumlah jalan protokol wilayah Jakarta Selatan,pada Minggu (16/8) dipimpin langsung oleh Dandim 0504/JS Kolonel Inf ICU Yustiana bersama Walikota Jakarta Selatan Marullah Matali dan Kapolres Metro Jakarta Selatan Kombes Pol.Budi Sartono.
Walikota Jaksel dalam kesempatan tersebut menyatakan,dalam rangka upaya memutus mata rantai penyebaran virus Covid-19,hari ini kami Forkopimko Jakarta Selatan turun langsung untuk melakukan Penyemprotan cairan disinfektan.
“penyemprotan cairan disinfektan hari ini difokuskan di sepanjang Jalan. Letjen M.T. Haryono, Jalan H. R. Rasuna Said dan Jalan Gatot Subroto,”Marullah Matali.
Pada kesempatan yang sama Dandim 0504/JS menambahkan,kami TNI khususnya Kodim 0504/Jakarta Selatan akan selalu mendukung kegiatan-kegiatan dalam rangka memutus dan mengendalikan penyebaran virus Covid-19. “Para personil Kodim 0504/JS khususnya Babinsa sudah kami tekankan agar berperan aktif dalam penangulangan virus Covid-19 dan penegakan disiplin protokol kesehatan Covid-19 di wilayah binaan masing-masing,”ujar Dandim 0504/JS Kolonel Inf Ucu Yustiana.
Sementara itu Kapolres Metro Jakarta Selatan Kombes. Pol. Budi Sartono menyampaikan,kita Tiga Pilar Jakarta Selatan bersama-sama mensosialisasikan protokol kesehatan covod-19,terutama 3M (memakai masker,mencuci tangan dan menjaga jarak) kepada warga masyarakat di wilayah Jakarta Selatan. “Mari kita tumbuhkan kesadaran dan disiplin diri akan pentingnya mematuhi protokol kesehatan covid-19,demi kesehatan kita bersama,”imbauh Kombes. Pol. Budi Sartono.
Setelah pelaksanaan penyemprotan cairan desinfektan, FORKOPINKO Jaksel melanjutkan kegiatan pembagian masker di sekitar Bundaran Senayan.
Kegiatan penyemprotan cairan desinfektan di sejumlah jalan protokol di wilayah Jakarta Selatan juga dihadiri oleh Danramil 05/Keb.Baru Mayor Inf Zul Rambe,Danramil 06/Setiabudi Mayor Inf Jefri Tampobolon,Kasudin Damkar Jaksel,Camat Setiabudi,lurah Setiabudi,Babinsa jajaran Kodim Jakarta Selatan dan Babinkatibmas jajaran polres Jakarta Selatan. (Bagas/Pendim 0504/JS)